Tiga Pimpinan Tertinggi Kabupaten Ponorogo Ikut Berkurban

Perayaan Hari Raya Idul Adha atau bisa kita sebut hari raya kurban 2019 M/1440 H jatuh pada hari Minggu (11/8/2019) . Bupati Ponorogo Ipong Muchlissoni, Wakil Bupati Ponorogo  Soedjarno, Sekretaris Daerah Agus Pramono berkurban di Masjid Agung RMAA Tjokronegoro.

Masjid Agung RMAA Tjokronegoro Kabupaten Ponorogo

Tiga sapi milik pimpinan tertinggi Kabupaten Ponorogo ini berjenis limosin L yang dibeli dari peternak sapi di Kecamatan Mlarak. Untuk bobotnya sendiri sapi Bupati Ponorogo seberat 1,2 ton, Wakil Bupati Ponorogo 904 Kilogram, Sekda Ponorogo 861 Kilogram.

Bupati Ponorogo, Ipong Muchlissoni beserta istri saat menyerahkan sapi kurban di Masjid Agung RMAA Tjokronegoro, Minggu (11/8/2019)
Wakil Bupati Ponorogo,Soedjarno saat menyerahkan sapi kurban di Masjid Agung RMAA Tjokronegoro, Minggu (11/8/2019)
Sekretaris Daerah Kabupaten Ponorogo, Agus Pramono beserta istri saat menyerahkan sapi kurban di Masjid Agung RMAA Tjokronegoro, Minggu (11/8/2019)

“Setiap tahun saya berkurban sapi dengan rata-rata berbobot 1 ton lebih, dan sudah saya pesan beberapa tahun lalu, semisal untuk idul adha 2020 nanti saya juga sudah pesan ditahun 2018,” ungkapnya.

Ipong juga menambahkan Pemerintah Kabupaten Ponorogo juga berkurban 23 ekor sapi dan 40 ekor kambing, yang dibagikan ke masyarakat di 21 Kecamatan.

“Insya  Allah nantinya akan dibagikan rata bagi masyarakat yang berhak menerimanya,” imbuhnya.

Penyerahan hewan kurban  Bupati Ponorogo, Wakil Bupati Ponorogo, Sekda Ponorogo diserahkan paska melakukan sholat ied di Masjid Agung RMAA Tjokronegoro. (Kominfo/fdl)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*