Program Sembako Sangat Bermanfaat Bagi KPM

Sebanyak 360 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) atau “Program Sembako” untuk Bulan Februari 2020 ini sudah mengambil bagiannya. Mereka berasal dari Kelurahan Singosaren, Desa Setono, Kelurahan Patihan Wetan, Kelurahan Kadipaten dan Desa Japan.

Para KPM tersebut sudah mengambil BPNT-nya pada agen E-WARONG (Elektronik Warung Gotong Royong) terdekat dengan menggunakan kartu ATM, Kartu tersebut dapat digunakan untuk menebus beras dan telur sesuai harga yang berlaku.

Sri Mulyati, salah satu penyalur BPNT di Kelurahan Kadipaten

Sri Mulyati, salah satu penyalur BPNT di Kelurahan Kadipaten mengatakan kepada Ponorogo.go.id,  penyaluran program sembako dengan sistem menggunakan kartu ATM ini dinilai cukup mudah dijangkau oleh penerima KPM, dan mereka bisa menentukan kebutuhan pangannya sendiri.

“Jumlah yang diterima tiap KPM sejumlah Rp150 ribu, nantinya di belanjakan beras sebanyak 10 Kg dan telur 1,2 Kg, sedangkan sisanya Rp20.500 bisa dibelikan bahan pangan sesuai dengan ketersediaan di E-WARONG,” ungkapnya, Jum’at (6/5/2020).

Pepi Kristianti, Salah satu penerima Program sembako asal kelurahan Kadipaten

Sementara itu Pepi Kristianti (37 tahun), salah satu penerima program sembako asal Kelurahan Kadipaten mengatakan, sudah mendapatkan BPNT sejak 2019 lalu. Ia mengucapkan banyak terima kasih kepada pemerintah, karena telah terbantu ketersediaan bahan pangannya tiap bulan.

“Alhamdulillah dengan adanya program sembako ini, uang kami yang seharusnya untuk membeli beras dan telur bisa kami alihkan untuk kebutuhan lainnya,” ujarnya. (Kominfo/fdl)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*