Disbudparpora Mulai Tata Persiapan Jelang New Normal

Persiapan akan new normal dan recovery Kabupaten Ponorogo pada sektor pariwisata, Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disbudparpora) Kabupaten Ponorogo menggelar rapat tentang persiapan new normal di sektor Pariwisata yang ada di Ponorogo.

Rapat yang dipimpin langsung oleh Agus Sugiarto, Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda dan Olahraga, yang bertempat di ruang rapat Disbudparpora membahas beberapa tahapan-tahapan yang akan dilakukan pada sektor pariwisata menjelang new normal.

Agus Sugiarto, Kepala Disbudparpora Kabupaten Ponorogo saat memimpin rapat persiapan new normal sektor pariwisata (foto:Disbudparpora)

Agus Sugiarto, Kepala Disbudparpora Kabupaten Ponorogo mengatakan tahapan-tahapan ini sebagai tindak lanjut terkait dengan persiapan new normal. Ada beberapa point penting dari new normal ini yaitu mentaati protokol kesehatan yang sudah di tetapkan oleh Pemerintah Pusat.

“Ya nanti di beberapa sektor pariwisata akan disediakan tempat cuci tangan atau hand sanitizer, dan harus selalu memakai masker, serta tidak lupa menerapkan physical distancing,” ungkapnya, Kamis, (28/5/2020).

Agus juga menjelaskan nantinya akan ada percontohan new normal dibeberapa titik di Kabupaten Ponorogo, seperti kawasan Jalan Suromenggolo, Jalan Gajah Mada, Jalan Soekarno Hatta, Jalan Jendral Sudirman, dan kawasan destinasi Telaga Ngebel. Dalam hal penerapannya Agus menambahkan akan dijadwalkan pekan depan.

“Dengan new normal ini, diharapkan bisa membangkitkan kembali roda perekonomian yang lesu di hampir semua sektor,” pungkasnya. (Kominfo/fdl)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*