Pulihkan Perekonomian Ponorogo, Uji Coba New Normal Diperluas

Pemerintah Kabupaten Ponorogo memperluas titik uji coba penerapan new normal setelah diterapkan di enam titik sejak satu bulan yang lalu. Dari hasil evaluasi Bupati Ponorogo Ipong Muchlissoni, pelaksanaan uji coba new normal yang telah dilaksanakan tersebut, hasilnya sudah 80 persen berjalan dengan baik.

“Dari ke enam titik uji coba yang sudah dilakukan awal bulan lalu, hasilnya secara umum sudah 80 persen berjalan dengan baik,” ungkapnya, Senin (15/6/2020).

Bupati Ipong juga menambahkan, perluasan uji coba new normal ini melihat kesadaran masyarakat akan disiplin protokol kesehatan, seperti memakai masker dan cuci tangan sudah tinggi.

“Kalau dulu kita terapkan dikantor Pemerintahan, Jalan Protokol, Pusat Perbelanjaan, dan kini kita perluas ke pasar, rumah makan, warung, caffe, UMKM, dan tempat ibadah,” jelasnya.

Bupati Ipong menjelaskan selama massa pandemi covid-19 ini, banyak penurunan omset yang dialami para pelaku usaha, seperti rumah makan sate tukri ia mengaku bahwa ada penurunan omset hingga 40 persen dibandingkan dengan sebelum adanya wabah covid-19.

“Meskipun masih dalam masa pandemi covid-19, roda perekonomian harus tetap berjalan, akan tetapi tetap harus mematuhi protokol kesehatan, utamakan pakai masker, cuci tangan dan phisycal distancing,” jelasnya.

Bupati Ipong juga menghimbau kepada seluruh masyarakat selama massa uji coba new normal masyarakat tetap disiplin terhadap protokoler kesehatan.  Dan untuk para pengusahan nantinya penghasilannya bisa kembali seperti biasa.

“Ponorogo yang sehat Ponorogo yang bebas covid-19,” pungkasnya.

Dalam peninjauan perluasan titik new normal, Bupati Ponorogo, Ipong Muchlissoni didampingi oleh Kepala Kejaksaan Negeri Ponorogo, Indah Layla, Anggota DPR RI Komisi V, Kapolres Ponorogo, Dandim 0802/Ponorogo, Ketua DPRD, Sekretaris Daerah dan seluruh kepala dinas yang ada di Kabupaten Ponorogo. (Kominfo/fdl)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*