Pemkab Ponorogo Komitmen Tangani Masalah Stunting

Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko berkomitmen menangani masalah hambatan tumbuh kembang anak atau stunting di daerahnya. Untuk itu, Bupati Sugiri berharap upaya penanganan stunting yang cenderung meningkat di masa pandemi tidak hanya sekedar pencitraan atau hanya menggugurkan kewajiban, tidak hanya di atas kertas saja.

Menurut Bupati Sugiri, upaya penanganan stunting adalah investasi masa depan Sumber Daya Manusia (SDM) khususnya di Ponorogo. Ia menegaskan mengentaskan angka stanting tidak jauh- jauh dari mengentaskan kemiskinan dan meningkatkan Indeks Pembangunan Manusai (IPM).

“Sehingga ini tidak bisa dikerjakan sendiri-sendiri harus gotong royong. Bekerjasa bersama- sama membentuk komitmen bersama, Ponorogo harus lepas dari sampah sampah sosial dan ini menjadi tanggungjawab bersama,” ungkap Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko, Selasa (5/10/2021).

Lebih lanjut, Bupati Sugiri menjelaskan dirinya tidak ingin tepuk tangan atau pepesan kosong dalam upaya pengentasan angka stunting ini. Tapi harus menjadi komitmen bersama bahwa kewajiban tersebut adalah tanggung jawab moral bersama.

“Dimulai dengan meningkatkan IPM , kita punya program “saudaraku aku disimu “, artinya dimasa pandemi sekarang ini problem kemiskinan, kebodohan bukan hanya PR pemerintah tapi juga PR kita bersama termasuk orang- orang kaya Ponorogo untuk punya kelonggaran hati untuk ikut serta menjunjung saudarannya yang menderita terentaskan. Saya yakin, ketika kemiskinan selesai , kebodohan selesai maka masalah pengentasan angka stunting juga akan selesai, “tegas Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya angka stunting atau hambatan tumbuh kembang anak di Kabupaten Ponorogo mengalami peningkatan selama masa Pandemi. Untuk itu, langkah taktis dan strategis telah diupayakan stakeholder terkait guna menekan angka yg jauh lebih besar dengan upaya kolaboratif lintas sektoral. (kominfo*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*