Sejumlah Destinasi Wisata Panen Raya Pengunjung

INDUSTRI pariwisata di Ponorogo menggeliat kuat selama libur Lebaran. Terbukti, tingkat kunjungan ke Telaga Ngebel mencapai puluhan ribu orang selama sepekan. Belum lagi pengunjung yang memadati Bukit Soeharto di Desa Biting Kecamatan Badegan, Telaga Sarean di kawasan Waduk Bendo, dan Sendang Bulus di Desa Pager Kecamatan Bungkal.

‘’Kami sudah prediksi jauh-jauh hari sehingga meminta pengelola tempat wisata melakukan persiapan matang,’’ kata Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disbudparpora) Ponorogo Judha Slamet Edi, Senin (9/5/2022).

Pihaknya berhitung sebanyak 27.550 pengunjung berwisata ke Telaga Ngebel rentang 3 hingga 8 Mei 2022. Pun, tingkat kunjungan ke destinasi wisata yang lain juga tembus angka seribu setiap hari. Mereka terdiri para pemudik dan pengunjung lokal yang mengajak serta keluarganya berekreasi. Apalagi, dua kali Lebaran sebelumnya berlaku pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) akibat pandemi Covid-19.

‘’Lebaran dengan sejumlah kelonggaran kali ini ditunggu oleh siapa saja,’’ jelasnya.

Tingkat kunjungan wisata mulai naik signifikan  pada hari ketiga Lebaran hingga akhir masa liburan. Tak urung, industri pariwisata menikmati panen raya pengunjung  setelah dua tahun tidak ada mudik. Judha mengapresiasi pengelola objek wisata yang berupaya mengutamakan keselamatan, kenyamanan, dan keamanan pengunjung. (kominfo/win/hw)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*