Gerbong mutasi di lingkup Pemerintah Kabupaten Ponorogo digerakkan kembali oleh Kang Bupati Sugiri Sancoko. Ada 9 OPD yang dahulunya kosong sekarang sudah terisi dari hasil assessment terbuka yang digelar beberapa waktu lalu.
Kang Bupati Sugiri Sancoko tak hanya pengambilan sumpah janji dan pelantikan pejabat pimpinan tinggi pratama saja, melainkan juga direktur RSUD Dr. Harjono, administrasi dan fungsional serta pengukuhan pengawas sekolah dan kepala sekolah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Ponorogo, Jum’at malam (12/2/2022) di Pendopo Agung Kabupaten Ponorogo.

“Ada 326 orang yang dilantik dan diambil sumpahnya malam ini,” Ungkap Kang Bupati Sugiri Sancoko.
Kang Bupati Sugiri menjelaskan sembilan kepala OPD yang dilantik dan diambil sumpahnya malam ini melalui beberapa proses yang ketat dari panitia seleksi, ia dan wakil bupati.

“Mudah-mudahan yang baru dilantik dan diangkat sumpahnya bisa bekerja dengan baik, dan Ponorogo hebat segera terwujud,” Tegasnya. (Kominfo/fdl)
Berikut rincian daftar pejabat yang dilantik dan diambil sumpahnya :
- Eselon II : 11 orang
- Direktur RSUD : 1 orang
- Eselon III : 44 orang
- Eselon IV : 49 orang
- fungsional : 22 orang
- pengawas sekolah : 34 orang
- kepala sekolah SD : 134 orang
- kepala sekolah SMP : 31 orang